· · · · · ·

Edukasi Gizi Serentak di SDIT ABA, SMPIT UBK, dan SMAIT UBA

Rabu, 21 Januari 2026, beberapa delegasi dari DPC Persagi Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan melakukan kunjungan di tiga unit pendidikan YPWI Kab. Pangkep dalam rangka melakukan penyuluhan terkait gizi. Program ini…

Rabu, 21 Januari 2026, beberapa delegasi dari DPC Persagi Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan melakukan kunjungan di tiga unit pendidikan YPWI Kab. Pangkep dalam rangka melakukan penyuluhan terkait gizi. Program ini dijalankan bertepatan dengan hari gizi nasional.

Dalam materi yang disampaikan, para siswa dihimbau soal pentingnya mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang setiap hari serta jenis-jenis makanan yang memiliki kandungan gizi yang baik bagi para siswa.

Kegiatan dilaksanakan di tiga ruangan berbeda, di aula YPWI Pangkep untuk siswa SDIT Abu Bakr Ash Shiddiq, di mushalla putra SMPIT Umar Bin Khattab untuk siswa SMPIT Umar Bin Khattab, dan SMAIT Utsman Bin Affan, dan di mushalla putri untuk siswi SMPIT Umar Bin Khattab dan SMAIT Utsman Bin Affan.

Para siswa menunjukkan antusiasme terhadap materi yang dibawakan. Semoga materi yang disampaikan menjadi bekal bagi para siswa untuk memilih santapan yang sehat yang tentu saja berperan baik dalam tumbuh kembang mereka.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *